DEMON SLAYER: INFINITY CASTLE SAPU BERSIH BIOSKOP JEPANG, LAMPAUI TITANIC DAN JADI NOMOR 3 SEPANJANG MASA!

Siapa nih fans Demon Slayer di sini? Kabar gokil datang dari negeri Jepang, Moestners! Film terbaru dari franchise Demon Slayer, yaitu Demon Slayer: Infinity Castle, berhasil bikin geger box office Jepang dengan menempati posisi ketiga film terlaris sepanjang masa. Nggak cuman itu, kabarnya film ini berhasil melampaui rekor penjualan tiket film legendaris Titanic yang tayang tahun 1977!

Cuman butuh waktu 38 hari sejak penayangan perdana, Infinity Castle sudah menjual sekitar 19,8 juta tiket dengan pendapatan mencapai 28 miliar yen atau setara dengan 3 triliun rupiah. Dengan angka fantastis ini, film anime dari waralaba Demon Slayer ini langsung melesat ke posisi ketiga film dengan pendapatan tertinggi di Jepang. Posisi pertama dan kedua masih dipegang oleh film lainnya dari Demon Slayer, yaitu Mugen Train dan Spirited Away, ini jelas bukti kalau franchise ini emang jagoan banget di industri film Jepang!

Demon Slayer nggak cuman laris manis di Jepang aja lho, Moestners. Di Indonesia sendiri, Infinity Castle juga menuai kesuksesan dengan pendapatan sekitar 101 miliar. Buat ukuran film anime di Indonesia, itu pencapaian yang luar biasa mengingat pasar anime di sini yang makin besar. Di negara-negara Asia Tenggara lain seperti Malaysia, Thailand, Filipina, pendapatan film ini juga fantastis dan jadi nomor satu di beberapa negara tersebut.

Kalau dihitung secara global, total pendapatan internasional Demon Slayer: Infinity Castle sudah menembus angka 565 miliar rupiah. Jadi bukan cuman di Jepang dan Indonesia yang suka, tapi seluruh Asia sampai global ikutan heboh.

Bisa dibilang, Demon Slayer memang bukan cuma sekadar anime biasa, tapi sudah jadi fenomena budaya pop yang mendunia. Dengan cerita yang seru, animasi yang keren abis, dan soundtrack yang bikin merinding, nggak heran kalau film-film Demon Slayer selalu dinanti dan memecahkan rekor demi rekor.

Buat Moestners yang belum nonton, jangan sampai ketinggalan ya! Demon Slayer: Infinity Castle ini bukan cuman film, tapi sudah jadi sejarah baru di dunia anime dan box office internasional.

Penulis: Salsabilla Puteri

Sumber : detik.com

Sumber : kapanlagi.com 

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *